Minggu, 06 Maret 2011

Konsumsi Makanan Pengaruhi Keindahan Kuku

SELAIN rambut, kuku merupakan salah satu elemen penting kecantikan yang perlu dipelihara keindahannya. Menjaga asupan makanan dan memerhatikan kebersihan serta kerapian kuku menjadi kuncinya.

Tampilan kuku yang indah tak hanya menyuntikkan energi percaya diri pada pemiliknya, tapi juga pada orang yang melihatnya. Kuku yang bersih dan sedap dipandang tentu menjadi nilai plus bagi orang tersebut. Sayangnya, tak banyak orang yang memberikan perhatian lebih pada hal ini. Mereka umumnya cenderung cuek dan menyepelekan penampilan ini. Alasannya karena bujet yang dikeluarkan cukup mahal untuk mendapatkan keindahan kuku. Padahal, merawat kuku yang cantik tak selalu mahal asal tahu triknya. Apa sajakah itu? Times of India

Perhatikan makanan yang Anda konsumsi

Kuku dan rambut merupakan indikator tentang kesehatan tubuh seseorang. Nutrisionis, Pallavi Tiwari merekomendasikan kalsium dalam diet Anda selain asupan vitamin dan mineral.

“Makanlah makanan yang kaya kalsium seperti lobak, ragi, teratai kering dan susu sapi. Anda pun bisa mengkonsumsi suplemen kalsium meskipun sumber kalsium alami lebih baik,” katanya.

Jangan lupa memasukkan menu kacang-kacangan dalam diet Anda karena jenis ini akan memberikan minyak alami untuk kulit dan kuku.

“Protein kedelai akan membuat kuku Anda sehat. Anda dapat mengkonsumsinya lewat susu dan tahu,” saran Bindu Doshi, ahli gizi.

Memanjakan kuku

Ekta Bajaj, spesialis kuku di Mumbai mengatakan pentingnya perawatan kuku secara rutin bagi setiap orang.

“Melembutkan kutikula secara teratur adalah rahasia dari kuku sehat. Banyak orang memiliki kutikula yang terkelupas dan kering. Antisipasinya, mereka harus rajin mengolesi minyak secara teratur,” katanya.


Beberapa masalah pada kuku yang sering dialami:

- Kuku kuning

Mungkin Anda telah menyalahgunakan kuku Anda misalnya dengan terlalu melakukan perubahan cat kuku sehingga tampilan kuku menjadi berubah dan terlihat pucat.

“Kami menyarankan pelanggan untuk mengubah warna kuku setelah 15-20 hari,” kata Bajaj.

- Istirahatkan kuku Anda dari polesan selama beberapa hari

Kuku pun perlu isrirahat, jadi jangan memolesnya dengan berbagai perangkat kuku setiap hari. Hindari pula menggunakan aseton murah dan pilihlah remover cat kuku sebagai gantinya.

- Kuku tumbuh ke dalam

Fenomena ini biasanya terlihat pada kuku kaki. Kuku tumbuh ke dalam kulit di sepanjang tepi kaki dan bukan di atasnya. Solusinya, rawatlah kuku Anda di salon minimal 1 bulan sekali untuk mendapatkan perawatan khusus.

Akhirnya, selain mengandalkan perawatan salon, Anda pun bisa turut berpartisipasi demi keindahan kuku Anda. Caranya, lakukan perawatan kuku secara rutin setiap pekan, salah satunya dengan membersihkan kotoran yang terjebak di kuku jari kaki Anda. Lakukan scrub

Sumber : okezone.com
memberikan panduannya. harian agar kuku Anda tetap terlihat cantik dan terawat.

Tidak ada komentar: