Selasa, 03 November 2009

Motivasi Suatu Karyawan dalam Sebuah Perusahan

Apa yang diperlukan dalam sebuah perusahaan ? Sebuah lapang kerja antara atasan dengan bawahan . Apa itu sudah cukup ? Seorang karyawan mengerjakan suatu pekerjaan dalam mematuhi perintah atasannya . Semua kinerja memang sedemikian rupanya . Tapi perlukah sebuah motivasi ? Yah , tentu saja sangat diperlukan . Motivasi adalah suatu perkembangan yang bisa membangun seseorang agar bisa mencontoh yang baik dan berusaha menjadi yang lebih baik lagi dalam melakukan kegiatannya . Motivasi sama saja istilahnya dengan mempercontohkan suatu layaknya seorang yang lebih berpengalaman dalam sebuah pembangunan diri . Hal ini tentu saja sangat diperlukan dalam sebuah perusahaan . Perusahaan tidak hanya memperkerjakan dan menggaji walau memang itu adalah suatu kewajiban bagi sebuah perusahaan dalam memberikan gaji pada setiap karyawannya . Tapi hal ini sangat diperlukan sebuah motivasi yang bisa juga membangun perusahaan tersebut untuk bisa lebih dikenal dalam perusahaan lainnya . Suasana kerja juga sangat mendukung adanya pekerja yang bisa membuat hal ini menjadi nyaman . Bayangkan jika seorang karyawan hanya diperlakukan layaknya sebagai pembantu ? Pentingkah sebuah rasa toleransi atau saling menghargai satu sama lain ? Biasakanlah bekerja layaknya membuat sebuah keluarga yang harmonis seperti dirumah . Tak perlu serius tapi tak terlalu banyak lelucon juga . Rilekslah dengan mengerjakan pekerjaan berdiskusi menyelesaikan masalah satu sama lain . Pekerjaan memang selalu harus tepat untuk dikerjakan . Semuanya memang membutuhkan segala fasilitas , peralatan , material , biaya , dan waktu yang cukup . Semuanya saling ketergantungan . Tapi disamping itu seorang atasan juga sangat mementingkan adanya sebuah motivasi dalam hal didiknya untuk memperkerjakan seorang karyawan . Atasan tak perlu bersikap otoriter , mencontoh bagaiman kerja yang baik . Membuat setiap karyawan tak berpegang prinsip bahwa merekalah yang benar . Seorang atasan juga tidak perlu merasa bahwa dialah yang mengajarkan karena adapun karyawan yang dapat memberi sebuah masukan untuk mengembangkan pikirannya . Memberi ide-ide yang cemrelang dalam membuat strategi mencapai sebuah target proyek mereka . Semua memang harus saling melengkapi . Buatlah suasana layaknya tak seperti berada disebuah perkantoran . Saling berbagi tentu sangat penting bagi kehidupan sosial lainnya . Apalagi dalam sebuah perusahaan yang cukup besar . Mencakup beratus karyawan yang bisa memperkenalkan isi dari perusahaan mereka bahwa mereka layak untuk dicontoh perusahaan lainnya . Bangunlah diri dengan membuat motivasi kerena adanya demikian dapat memberikan kemajuan bagi diri untuk kedepannya . Mintalah orang terdekat untuk memberi masukan dalam menjalankan kegiatan dalam kehidupan diri sebagai motivasi yang berguna bagi diri dan menguntungkan dalam kehidupan sosial lainnya .

Tidak ada komentar: